Bagikan Berita ini :
Beras plastik marak beredar bikin warga was-was (Sumber foto : ISTIMEWA)
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karpenmas) Mabes Polri, Brigjen Agus Rianto menegaskan bahwa kasus beras sintetis tetap akan diusut sampai tuntas.
Hanya saja, sampai saat ini pihaknya masih mengumpulkan bukti-bukti yang akurat untuk bahan penyelidikan lebih lanjut. Untuk itu ia mengharapkan masyarakat tetap waspada.
"Tetap waspada," kata Agus di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (25/5/2015).
Lebih lanjut Agus meminta masyarakat tidak terpengaruh terhadap isu beras sintetis sebelum kementerian terkait dan kepolisian pernyataan resmi.
"Kita inginnya masalah ini cepat selesai, dan masyarakat tidak lagi cemas," singkatnya. (ai)
Bagikan Berita ini :