Zoom

Kurtubi: Pertemuan Komisi VII dengan Dirut Pertamina Kurang Etis

Oleh Syamsul Bachtiar pada hari Rabu, 03 Jun 2015 - 15:41:07 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

67kurtubi.jpg

Kurtubi (Sumber foto : Mandra Pradipta/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Pertemuan antara sejumlah Komisi VII DPR RI dengan Dirut Pertamina di salah satu hotel di Jakarta beberapa waktu lalu terus menuai kritik. Pertemuan itu dipertanyakan karena dilakukan secara diam-diam dan di luar jam kantor.

Namun menanggapi hal itu, salah satu anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi Partai Nasdem Kurtubi enggan berkomentar lebih jauh saat ditanya perihal pertemuan tersebut. Ia mengaku tidak tahu perihal pertemuan tersebut.

"Kebetulan saya tidak diajak enggak diundang. Menurut saya pertemuan tersebut mungkin untuk membina komunikasi sebatas itu saja enggak apa-apa dan sepanjang tidak melanggar aturan," kata dia di Nusantara I DPR RI Jakarta, Rabu (3/6/2015).

Selain itu, lanjut dia, selama ini belum ada aturan yang tegas terkait hal semacam itu.

"Di Tatib enggak secara jelas mengatur soal itu dan sepanjang enggak melanggar itu ok ok saja. Namun, secara etika kurang pas, seharusnya teman lain diajak dan dikomunikasikan dan seharusnya menghindari hal semacam itu menurut saya dan menghindari kecurigaan, tapi saya no koment dulu ya," jelasnya. (iy)

tag: #dirut pertamina   #pertamina   #komisi vii dpr  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement