Berita

Kalah Telak di Pilkada, PDIP: yang Penting Usung Kader Sendiri

Oleh Enjang Sofyan pada hari Kamis, 05 Jul 2018 - 09:11:51 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

76andreas-hugo-pareira.jpg.jpg

Andreas Hugo Pareira (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Politisi PDIP Andreas Hugo Pereira menegaskan, dalam kontestasi politik kepala daerah yang sudah berlangsung pada Rabu (27/6/2018) lalu, soal menang atau kalah bukanlah hal yang utama. 

"Menang dan Kalah soal belakangan, yang terpenting yang kami usung itu adalah kader PDIP," kata Andreas dalam sebuah diskusi politik yang bertajuk 'Menakar Kekuatan Koalisi Pemerintah vs Koalisi Oposisi Pasca Pilkada Serentak' di Sanggar Prativi Building, Jakarta Pusat, Rabu (4/7/2018) sore. 

Pasalnya, kata Andreas, dengan mengutamakan kader sendiri pada Pilkada serentak lalu, lebih banyak untungnya.

"Menang dengan Kader sendiri itu menang yang ideal. Kalau kita usung yang lain selain kader sendiri banyak sakit hatinya dibanding dengan senangnya," ujarnya. 

Meski begitu, ia mengakui jika dalam keadaan mendesak bukan hal yang tidak mungkin PDIP akan mengusung kandidat di luar Kadernya. 

"Kita utamakan Kader sendiri, kalau tidak ada baru (kandidat lain)," tegasnya. 

Baginya, hasil Pilkada kemarin tidak melulu mengacu pada kemenangan, namun masih banyak faktor lain yang bisa jadi pembelajaran partai bermoncong putih itu.

"Buat PDIP bukan sekedar menang. Juga alat konsolidasi untuk mengukur kekuatan mesin partai. Bagaimana mesin itu bekerja, karena politik tidak sampai di sini, akan terus bergulir di event-event yang lain," pungkasnya.(yn) 

tag: #pdip   #pilkada-serentak-2018  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement