Berita

Anies Kantongi Data Pekerja Asing dari China, Thailand Sampai Uzbek di Alexis

Oleh M Anwar pada hari Rabu, 01 Nov 2017 - 09:45:45 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

6330102017_alexis_20171030_165441.jpg

Hotel Alexis (Sumber foto : Dok Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut selama ini Alexis Grup mempekerjakan 104 tenaga asing.

"Kami ada catatannya, ini misalnya dari China 36 orang, Thailand 57 orang, Uzbekistan 5 orang, Kazakhstan 2 orang, kami ada catatanya," kata Anies di Balaikota, Selasa (31/10) malam.

Dari data yang dimiliki Pemprov, Anies melanjutkan bahwa ijin para Tenaga Kerja Asing tersebut telah habis per tanggal 31 Oktober 2017.

"Kalau izinnya sudah habis, kemudian masih bekerja maka mereka menjadi tenaga kerja ilegal. Itu urusannya sama Kementerian Ketenagakerjaan," sambungnya.

Sebagai tempat favorit melepas penat, Hotel Alexis mempunyai jam-jam tertentu yang menjadi waktu favorit bagi para pelanggan untuk singgah termasauk para pengusaha dan bule asing yang singgah. Kebanyakan berasal dariSingapura, Hongkong, Taiwan dan beberapa dari negara Eropa.

"Kebanyakan mereka ke sini untuk urusan bisnis. Nah, Alexis dijadikan lokasi untuk melepas lelah dan mencari hiburan," kata seorang staff hotel yang enggan disebut namanya tersebut di Hotel Alexis, Pademangan, Jakarta Utara, Selasa (31/10/2017). (aim)

tag: #aniessandi   #janji-tutup-alexis  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement