Berita

Komentar Ruhut Pasca Vonis Ahok: Jangan Campuri Agama Orang Lain

Oleh Mandra Pradipta pada hari Rabu, 10 Mei 2017 - 14:39:31 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

2Ruhut-ahok.JPG

Ruhut Sitompul (Sumber foto : Dok/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Juru bicara pasangan Ahok-Djarot di Pilkada DKI 2017, Ruhut Sitompul mengatakan, vonis yang dijatuhkan kepada Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menjadi pelajaran bagi rakyat Indonesia.

Ruhut mengakui, jika seseorang menyinggung keyakinan atau agama orang lain bakal menimbulkan masalah yang serius.

"Apapun kita jangan campuri agama orang lain. Itu aja. Orang kayak aku, tidak pernah ngomong soal Agama. Kalau ngomong suku masih bisa. Agama sangat sensitif," kata Ruhut saat dihubungi di Jakarta, Rabu (10/5/2017).

Meski saat ini sudah ditahan di Rutan Mako Brimob, Depok, Ruhut yakin ada rencana lain yang baik untuk Ahok. Sebab, saat ini masih banyak masyarakat yang mendukung Ahok.

"Aku tetap punya keyakinan suatu saat ada rencana baik untuk Ahok," imbuhnya.(yn)

tag: #ahok   #penistaan-agama   #ruhut-sitompul  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement