Berita

KontraS Tantang Jokowi Periksa Hendropriyono

Oleh Sahlan pada hari Rabu, 26 Okt 2016 - 15:44:39 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

89hendropriyono.jpg

AM Hendropriyono (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Wakil Koordinator Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (KontraS) Puri Kencana Putri meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) memeriksa mantan Kepala BIN Hendropriyono.

Puri yakin Hendropriyono terlibat dalam kasus pembunuhan aktivis hak asasi manusia (HAM) Munir Said Thalib. Menurutnya, keyakinan itu muncul setelah mendengar pernyataan mantan Ketua Tim Pencari Fakta (TPF) Munir, Mashadi Hanafi yang menyatakan telah merekomendasikan empat nama untuk dilakukan pemeriksaan dan penyelidikan di antaranya Muchdi PR, Polycarpus dan terakhir Hendropriyono.

"Harus (periksa Hendropriyono). Tapi pemeriksaan harus menggunakan logika, umumkan dulu dokumen TPF dong," kata Puri saat dihubungi TeropongSenayan, Rabu (26/10/2016).

Ia juga meminta Jokowi dan jajaran pemerintahannya untuk mencari dokumen TPF yang asli. Dan tidak hanya mengandalkan dokumen kopian hasil investigasi TPF yang akan diserahkan Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Kasih deadline ke para pembantunya. Sampai kapan dokumen bisa ditemukan," katanya.

Puri juga meminta Presiden Jokowi untuk melakukan konsolidasi aparat penegak hukum untuk mencari, memproses langkah penegakan hukum yang baru, karena sudah disampaikan oleh mantan Sekretaris Negara Sudi Silalahi bahwa bukti-bukti yang mengarahkan ke nama AM Hendropriyono belum kuat.

"Saya yakin 12 tahun kasus ini masih ada bukti yang tercecer untuk AM Hendropriyono," pungkasnya.(yn)

tag: #bin   #kasus-munir   #munir  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement