Ragam

Sisi Humanis Gus Dur Dalam Kenangan Arzetti Bilbina

Oleh Ahmad Hatim Benarfa pada hari Rabu, 24 Des 2014 - 19:48:34 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

38Arzetti 001.jpg

Arzetti Bilbina (Sumber foto : Mulkan Salmun/Teropong Senayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Bagi Arzetti Bilbina, KH. Abdurrahman Wahid Addakhil atau Gus Dur adalah sosok yang mengagumkan. Bukan sekedar tokoh, namun juga pribadi humanis alias peduli pada kemanusiaan.
 
"Beliau merupakan sosok pejuang kemanusiaan yang selalu membela rakyat kecil," kata Arzetti kepada TeropongSenayan di Jakarta, Rabu (24/12/2014). Kepedulian yang dilakukan Gus Dur dinilai murni atas dasar kemanusiaan.
 
Mantan Ketua PB NU ini dalam kacamata Arzetti adalah sosok pemimpin humanis yang memiliki sensitivitas sosial yang tinggi. Kepedulian Gus Dur juga tidak mempelihatkan tendensi dan kepentingan tertentu. 
 
"Saat orang kena musibah, beliau ingin mendekat dan menolong. Berbeda dengan kebanyakan orang yang mendekat karena kepentingan tertentu tapi ketika orang itu dalam keadaan susah justru dijauhi," papar Arzetti.
 
Perempuan asal Lampung ini mengaku pernah bertemu dengan Gus Dur dalam sebuah acara kenegaraan di Istana Negara saat masih menjabat sebagai Presiden RI. Bagi Arzetti itu peristiwa yang tak terlupakan.
 
Selasa sore (22/12/2014) kemarin, DPP PKB mengadakan haul meninggalnya Gus Dur yang kelima. Di acara yang bertemakan "Gus Dur adalah Kita" tersebut dihadiri sejumlah tokoh. 
 
Diantaranya budayawan Arswenso Atmowiloto, pelawak Tarzan, Sejarawan Agus Sunyoto, dan kawan karib Gus Dur yang juga berprofesi sebagai pelawak, Kirun. Arzetti pun juga ikut hadir. 
 
Termasuk juga yang hadir pada saat itu, salah satunya Artis Arzetti Bilbina. Namun Arzetti tidak bisa di wawancarai pada saat itu juga karena buru-buru untuk mendatangi acara yang lain. "Gus Dur pahlawan pluralisme," ujar dia.(ris)
tag: #Arzetti  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement