Zoom

Payah, Zulkifli Hasan Sebut di Indonesia tak Perlu Ada Budaya Malu dan Mundur

Oleh Mandra Pradipta pada hari Selasa, 20 Okt 2015 - 14:21:19 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

53zulkifli-hasan-antara.jpg

Zulkifli Hasan (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Ketua MPR RI Zulkifli Hasan mengatakan bahwa di Indonesia saat ini tidak perlu ada budaya malu dan mundur. Menurutnya, yang saat ini diperlukan oleh bangsa ini adalah bersatu untuk memajukan Indonesia ke depan dalam semua bidang.

Ketua Umum PAN ini juga menyarankan agar partai-partai yang mendukung Presiden Joko Widodo bisa solid dalam membantu program-program pemerintah.

"Soal persaudaraan kebangsaan yang mulai rapuh, jangan lagi terjadi Tolikara dan Singkil. Lalu soliditas internal pemerintah, partai-partai yang gabung ke pemerintah," kata Zulkifli di gedung Nusantara III DPR, Jakarta, Selasa (20/10/2015).

Untuk melaksanakan visi dan misi jangka panjang, ia berharap adanya koordinasi yang satu arah antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Jangan sampai koordinasi antara pusat dan daerah tidak singkron.

"Jangan gubernur bikin visi sendiri, bupati bikin visi sendiri," tandasnya. (iy)

tag: #budaya malu   #budaya mundur   #zulkifli hasan   #ketua mpr   #pemerintahan jokowi-jk  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement