TSBola

Daftar Negara yang Lolos ke Putaran Final Piala Eropa

Oleh Ahmad Hatim Benarfa pada hari Kamis, 15 Okt 2015 - 08:03:47 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

3piala-eropa2016.jpg

Logo Piala Eropa 2016 di Perancis (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Kualifikasi Piala Eropa 2016 yang berlangsung lebih dari setahun telah usai. Laga pertama digelar pada 7 September 2014 dan matchday terakhir dihelat pada 13 Oktober 2015 lalu.

Sebanyak 19 tim pun dipastikan lolos ke putaran final Piala Eropa 2016 berbekal tiket otomatis, yakni juara dan runner-up grup plus tim yang menempati peringkat ketiga grup terbaik. Ke-19 tim tersebut adalah:
(disebut pertama merupakan tim yang tampil sebagai juara grup)

Grup A: Islandia, Cheska
Grup B: Belgia, Wales
Grup C: Spanyol, Slovakia
Grup D: Jerman, Polandia
Grup E: Inggris, Swiss
Grup F: Irlandia Utara, Rumania
Grup G: Austria, Rusia
Grup H: Italia, Kroasia
Grup  I: Portugal, Albania
Peringkat ketiga grup terbaik: Turki (Grup A)

Sementara itu, delapan (8) tim yang menempati peringkat ketiga di masing-masing grup, masih berkesempatan meraih empat tiket tersisa menuju Prancis dengan terlebih dahulu menjalani babak play-off yang dijadwalkan akan berlangsung dalam dua leg pada 12-14 November dan 15-17 November mendatang. Sedangkan, proses undian atau drawing rencananya digelar pada 18 Oktober.

Berikut rangking sembilan (9) tim yang menempati peringkat ketiga grup beserta jumlah poinnya yang dihasilkan dari 8 pertandingan melawan tim peringkat pertama, kedua, keempat, dan kelima grup.

Grup A: Turki                      = 16 poin (lolos otomatis)
Grup F: Hungaria                = 15 poin (play-off)
Grup C: Ukraina                  = 13 poin (play-off)
Grup H: Norwegia               = 13 poin (play-off)
Grup  I: Denmark                = 12 poin (play-off)
Grup G: Swedia                   = 12 poin (play-off)
Grup D: Republik Irlandia     = 12 poin (play-off)
Grup B: Bosnia-Herzegovina = 11 poin (play-off)
Grup E: Slovenia                 = 10 poin (play-off)
(yn/uefa)

tag: #piala eropa   #euro 2016   #perancis  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement