Berita

Paket Ekonomi II Dituding Bagian dari Kongkalingkong Jokowi dengan Tiongkok

Oleh Emka Abdullah pada hari Rabu, 30 Sep 2015 - 17:48:36 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

80jokowi-xi-jinping.jpg

Presiden Joko Widodo dan Presiden Tiongkok Xi Jinping (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Ferry Juliantono menilai, paket kebijakan ekonomi II yang diluncurkan pemerintah tidak ada hubungannya secara langsung dengan rakyat.

Sebab, kata Ferry, kebijakan tersebut lebih banyak ditujukan kepada investor dan penanaman modal asing.

Baca juga : Jokowi 'Dicuekin' Menterinya, Wakil Ketua MPR: Pecat Saja

"Jadi saya tegaskan kebijakan itu tak ada hubungan langsung dengan rakyat," ujar Ferry saat dihubungi TeropongSenayan, Rabu (30/9/2015).

Menurut dia, seharusnya sebagai sebuah kebijakan pemerintah, paket tersebut wajib memberikan stimulus justru kepada pelaku usaha dalam negeri yang sekarang sedang membutuhkan dukungan.

"Yang terjadi justru sebaliknya, bukan pelaku usaha demostik yang langsung diuntungkan, justru investor asing," papar Ferry.

Ferry juga menilai kebijakan tersebut hanya menguntungkan kepentingan Presiden Jokowi dengan Tiongkok. Kepentingan rakyat diabaikan dalam kebijakan tersebut.

Dia mengingatkan agar publik lebih kritis menyikapi dikeluarkannya paket kebijakan ekonomi jilid II pemerintahan Jokowi ini. Karena, paket kebijakan tersebut merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kongkalikong Presiden Jokowi dengan Tiongkok.(yn)

tag: #paket ekonomi   #jokowi   #tiongkok  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement