Berita

Inilah Saran Panglima TNI Agar Indonesia Terhindar Krisis

Oleh Mandra Pradipta pada hari Rabu, 26 Agu 2015 - 20:26:10 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

77SEMINAR_KEBANGSAAN_PKS_8.jpg

Panglima TNI Gatot Nurmantyo (Sumber foto : Indra Kusuma/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Panglima TNI Gatot Nurmantyo mengatakan bahwa dalam situasi ekonomi seperti sekarang ini Indonesia harus memperkuat sektor agraris guna ketahanan negara bisa terwujud.

Lebih lanjut Gatot pun menerapkan contoh beberapa kasus seperti pengalamannya selama tinggal di Papua pada tahun 1998. Disaat Jakarta mengalami krisis, justru di Papua tidak mengalaminya.

"Pada tahun 1998, saat terjadi krisis, saya di Papua. Di Jakarta terjadi krisis, kami disana aman-aman saja karena bertumpu pada agraris,” kata Gatot di gedung Nusantara I DPR, Jakarta, Rabu (26/8/2015).

Kendati demikian, Gatot mengaku untuk mewujudkan itu semua masih sulit untuk dilaksanakan, akibat Indonesia masih memakai kebijakan impor dibidang sapi dan beras.

"Memang hal yang berat, karena disaat yang lain ingin membangun ekonomi dari sektor agraris, tapi malah yang lain seenaknya saja bicara impor beras, impor sapi dan seterusnya," pungkasnya. (mnx)

tag: #DPR RI   #FPKS   #seminar Kebangsaan PKS  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement