Berita

Adhie Dukung Rizal Ramli Soal Pembatalan Pembelian Pesawat

Oleh Emka Abdullah pada hari Jumat, 14 Agu 2015 - 07:34:19 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

24AdhieMassardi.jpg

Adhie Massardi (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Koordinator Gerakan Indonesia Bersih (GIB) Adhie Massardi mendukung langkah Menko Kemaritiman Rizal Ramli yang mengusulkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk membatalkan pembelian 30 pesawat airbus A350, yang akan dibeli oleh maskapai Garudan Indonesia.

Menurut Adhie sikap kritis itu penting untuk mencegah pemborosan dan potensi penyimpangan dalam mengelola aset negara.

"Saya setuju kalau pak Rizal menyarankan kepada Presiden Jokowi agar menunda  membeli 30 pesawat untuk Garuda," ujar Adhie kepada TeroongSenayan di Jakarta, Kamis (13/8/2015).

Adhie mengaku sudah lama dekat dengan Rizal Ramli sehingga mengetahui karakter dan cara berpikir mantan Menteri Keuangan tersebut.

Rizal, menurut Adhie, pasti tahu kalkulasi ekonomi jika pemerintah membeli 30 unit pesawat saingan Boeing itu.

"Karena itu Pak Rizal berani bicara kepada Presiden agar uang negara dapat diselamatkan dari kebijakan tidak tepat," paparnya.

Menteri BUMN Rini Soemarno berencana membeli 30 unit pesawat untuk Garuda, salah satu BUMN di bawah kementeriannya. Namun, Rizal Ramli menyampaikan kepada Jokowi agar pembelian pesawat itu ditunda. Saran mantan Komisaris Utama BNI itu kemudian mengundang protes dari Rini. Saran Rizal itu disampaikan hanya beberapa jam setelah dirinya dilantik sebagai Menko Kemaritiman.(yn)

tag: #rizal ramli   #menteri rini   #pesawat garuda  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement