Zoom

Ini Langkah FPI Jika Jokowi Sampai Minta Maaf ke PKI

Oleh Ilyas pada hari Selasa, 14 Jul 2015 - 17:56:23 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

29jokowi-indra.jpg

Jokowi (Sumber foto : Indra/ TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Berbagai protes terus bermunculan menanggapi rencana Presiden Jokowi menyampaikan permintaan maaf ke Partai Komunis Indonesia (PKI). Salah satu protes tersebut datang dari ormas Islam Front Pembela Islam (FPI).

Tak tanggung-tanggung, FPI menyatakan akan melakukan perang terbuka jika sampai PKI kembali diberi ruang oleh pemerintah.

“Kami siap perang terbuka perang dengan PKI," kata Ketua Umum FPI, KH Shabri Lubis saat berceramah di Majelis Al Ihya Bogor, akhir pekan lalu.

Menurutnya, melawan PKI merupakan sebuah kehormatan untuk kami. Sebab, tidak hanya membela Islam, tapi juga sekaligus membela NKRI.

Menurut Shabri, permintaan maaf Jokowi hendak ditujukan bahwa PKI tidak bersalah dalam berbagai kasus pembunuhan dan pembantaian di Indonesia.

“Kalau benar Jokowi minta maaf ke PKI, itu artinya PKI tidak bersalah, kalau mereka tidak bersalah berarti yang salah adalah rakyat Indonesia, para ulama, umat Islam yang menentang mereka,” jelasnya.

Seperti diketahui, banyak kalangan terus memprotes rencana Jokowi minta maaf ke PKI. Bahkan politisi-politisi yang berasal dari pendukungnya pun juga mempertanyakan maksud dan tujuan di balik rencana tersebut. (iy)

tag: #Jokowi   #pki   #jokowi minta maaf ke pki  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement