Berita

Sssttt, Gerindra Sebut Ada Menteri Yang Berambisi Ambil Kekuasaan Jokowi

Oleh Sahlan Ake pada hari Sabtu, 12 Sep 2020 - 21:27:56 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

tscom_news_photo_1599920876.jpg

Presiden Joko Widodo (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Politisi Partai Gerindra, Arief Poyuono menduga pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) total oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bertujuan untuk menggulingkan pemerintahan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

"Saya curiga jangan-jangan PSBB ditetapkan untuk gulingin Jokowi," katanya dalam video bertajuk "Anies Harus Dipecat" yang diunggah akun Agama Akal TV, Sabtu (12/9/2020).

Tak hanya itu, dirinya juga mengungkapkan bahwa ada menteri yang secara diam-diam ingin merebut kekuasaan Jokowi, jika nanti terjadi krisis ekonomi. Hal ini sejalan jika DKI Jakarta dilakukan PSBB yang secara otomatis akan menggangu perekonomian masyarakat.

"Malah ada menteri yang mau berkhianat. Mau berkhianat mau mencari kesempatan kalau-kalau terjadi krisis ekonomi, krisis politik, dia bisa ambil alih kekuasaan," ucapnya.

Kendati demikian, Arief enggan mengungkapkan identitas dari menteri yang dia maksud itu

"Tebak sendirilah, kira-kira menteri mana yang kuat, yang bisa mengambil alih kekuasaan," ujarnya.

"Jadi ini ada benang merahnya antara PSBB total dengan menteri yang ada di Jokowi loh. Ini kita harus kasih tahu ke Jokowi. Makanya kita empeach juga kan. Wong Seoharto aja kita bisa empeach (makzulkan-red) apalagi gubernur. Tapi percayalah kalau ada yang berani meng-empeach Kang Mas Jokowi itu akan berhadapan dengan aku dan kawan-kawan," tambahnya.

tag: #jokowi   #arief-poyuono   #partai-gerindra  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement