Berita

Tok! Menpan RB Umumkan Tidak Ada Seleksi CPNS Tahun Ini

Oleh Givary Apriman pada hari Senin, 06 Jul 2020 - 21:58:10 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

tscom_news_photo_1594045390.jpg

Tjahjo Kumolo (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Tjahjo Kumolo memastikan kalau tahun ini tidak akan menggelar seleksi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS).

Selain CPNS tahun ini ditiadakan untuk penerimaan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) pun ditiadakan untuk tahun ini.

Tjahjo mengatakan kalau pelaksanaan seleksi CPNS dan PPPK akan kembali dibuka pada tahun depan yaitu tahun 2021.

Meski demikian, Tjahjo memastikan kalau rekrutmen untuk kedinasan seperti Akademi Kepolisian (Akpol) dan Akademi Militer (Akmil) tetap digelar.
 
"Rekrutmen CPNS buat tahun ini tidak ada, kecuali kedinasan yang memang sudah terprogram seperti Akpol, Akmil itu ada. Yang lain [CPNS dan PPPK] itu tetap di 2021," kata Tjahjo, di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (06/07/2020).

Politisi PDIP itu juga menyatakan kalau penerimaan CPNS dan PPPK harus sesuai dengan kebutuhan pemerintah untuk ke depannya. 

Tjahjo memberikan contoh bahwa calon PNS tersebut harus memiliki keterampilan yang dibutuhkan oleh pemerintah di berbagai bidang.

"Semisal yang bidang laut apa, udara apa, sesuai kebutuhan," pungkasnya.

tag: #kemenpanrb   #pns   #dpr  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement