Berita

Nasdem Minta Perusahaan Farmasi Hasilkan Obat Terbaik Untuk Masyarakat

Oleh Givary Apriman pada hari Rabu, 29 Apr 2020 - 18:59:11 WIB | 0 Komentar

Bagikan Berita ini :

tscom_news_photo_1588161213.jpg

Subardi (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Politisi Nasdem Subardi mengharapkan perusahaan farmasi terus menciptakan obat terbaik untuk masyarakat ditengah pandemi corona.

Menurutnya, sangat penting perusahaan Farmasi untuk menghasilkan produk terbaik untuk memenuhi kualitas obat terbaik sehingga dapat membantu masyarakat.

 “Sebagai gabungan pengusaha farmasi harus memiliki analisis yang berkaitan dengan pemenuhan kebutuhan, jumlah atau kualitas serta spesifikasi dari obat tersebut, apalagi saat wabah virus Corona ini," ujar Subardi lewat keterangan tertulisnya yang diterima Teropong Senayan, Rabu (29/04/2020).

Politisi yang akrab disapa Mbah Bardi itu mengatakan perusahaan farmasi harus memastikan kualitas produk obat obatan untuk masyarakat.

"Dengan begitu kita jadi tahu bahan yang digunakan aman atau tidaknya,” katanya.

Mbah Bardi menuturkan perusahaan farmasi mempunyai pekerjaan rumah untuk mendistribusikan kebutuhan obat obataj untuk masyarakat.

Hal tersebut untuk memastikan supaya perusahaan farmasi dapat menyiapkan kebutuhan obat obatan yang diproduksi negara sendiri.

“Kita ingin tahu apakah produk obat yang dihasilkan menggunakan bahan dari dalam negeri. Memang kita ingin bahan lokal saja, karena bagus untuk negara daripada impor," tuturnya.

Selain menyiapkan kebutuhan obat untuk masyarakat, Anggota Komisi VI DPR RI tersebut menilai perusahaan farmasi mempunyai tugas untuk menstabilkan harga obat obatan.

Pasalnya, bila harga obat obatan itu tidak stabil dapat memberatkan masyarakat itu sendiri karena sampai saat ini pandemi corona masih merebak di Indonesia.

“Pengusaha farmasi harus bisa menstabilkan harga. Jangan memberatkan, sehingga bisa dijangkau oleh masyarakat, karena ini berhubungan dengan kesehatan masyarakat,” pungkasnya.

tag: #nasdem   #farmasi   #obat-obatan   #dpr   #corona  

Bagikan Berita ini :

Kemendagri RI
advertisement